Training Soft Skill Calon Wisudawan 2016

21 Februari 2016

Lulusan program studi adalah bagian yang sangat penting bagi sebuah institusi pendidikan. Lulusan yang sering juga disebut alumni adalah wajah program studi di masyarakat. Alumni yang bisa diterima oleh masyarakat akan bisa mengangkat nama program studi dan menjadi salah satu faktor penting dalam menopang kegiatan program studi baik dalam kegiatan akademik maupun non-akademik. Oleh karena itu, dalam rangka mempersiapkan calon wisudawan untuk bersaing di dunia kerja, Program Studi Fisika UNAND melaksanakan kegiatan Training Soft Skill bagi calon wisudawannya.

Kegiatan training dilaksanakan tanggal 20 Februari 2016 di Ruang Sidang Dekanat FMIPA UNAND. Peserta yang hadir adalah calon wisudawan Program Studi Fisika Periode Wisuda-I 2016 dengan jumlah 22 orang ditambah dengan beberapa orang staf dosen. Susunan acara pelatihan soft skill adalah 1) Pembukaan oleh Fakultas, 2) Perkenalan dengan Pemateri, 3) Latar belakang perlunya softskill bagi lulusan PT, 4) Awareness soft skill, 5) How to practice soft skill, 6) How to improve soft skill, 7) Persiapan memasuki dunia kerja ( persiapan melamar kerja, menjawab pertanyaan sulit saat interview) dan 8) Penutup. Pemateri dalam acara yang belangsung selama empat jam ini adalah Bapak Lukman Jamaludin. Beliau adalah pensiunan dari PT. Siemen Indonesia yang saat ini bekerja sebagai Consultant Management Industry Perusahaan L’AMBIANCE di Salatiga. Sebagai wujud komitmen Fakultas MIPA dan Jurusan Fisika dalam melaksanakan kegiatan ini, Wakil Dekan FMIPA Bidang Kemahasiswaan (Prof. Samsuardi) dan Ketua Jurusan Fisika (Dr.techn. Marzuki) menghadiri acara pembukaan yang berlangsung di pagi hari. Dalam sambutannya, Ketua Jurusan mengatakan bahwa dalam rangka mendekatkan Jurusan Fisika dengan industri, kedepannya kegiatan yang melibatkan pihak industri akan diperbanyak selain kuliah tamu oleh akademisi yang sudah dilaksanakan secara rutin.

Kegiatan ini berjalan dengan sangat menarik karena sebagai putra minang, Bapak Lukman Jamaludin membuka pelatihannya dengan memperkenalkan nilai-nilai (value) adat minangkabau yang sesungguhnya sangat penting di dunia kerja. Pada sesi akhir training, setiap peserta diwajibkan untuk menjawab beberapa pertanyaan yang umum ditanyakan pada saat interview. Setiap jawaban diberikan koreksian dan penjelasan sehingga calon wisudawan Program Studi Fisika memiliki rasa percaya diri yang tinggi pada saat interview nantinya.

Read 926 times

Info Penting

Certificate of Webinar "Trik Sukses Menjelajahi Eropa dengan Beasiswa" Click Here
Toggle Bar