Berikan Kuliah Umum, PTKRN Sampaikan Pentingnya Pemanfaatan & Keselamatan Energi Nuklir

28 Agustus 2019

(Padang-Fisika Unand)- Pemanfaatan tenaga nuklir ibarat dua sisi pisau, di satu sisi memberikan nilai manfaat yang sangat besar, di sisi lain dapat menimbulkan bahaya radiasi. Agar aspek bahaya tidak terjadi, maka jaminan keselamatan dalam pemanfaatan tenaga nuklir mutlak harus dilakukan.  Untuk meningkatkan pengetahuan mahasiwa Fisika Unand tentang keselamatan reaktor nuklir, Jurusan Fisika mengadakan kegiatan kuliah tamu dengan pembicara dari Pusat Teknologi dan Keselamatan reaktor Nuklir (PTKRN)  Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN), yaitu Dr. Mulya Juarsa, S.Si., MESc. Kegiatan kuliah tamu dilaksanakan pada tanggal 27 Agustus 2019 di Ruang Seminar Fisika Unand. Kuliah diikuti oleh mahasiswa Fisika dari KBK Fisika Nuklir & Teoritis dan KBK Biofisika & Fisika Medis.

Kegiatan kuliah tamu dibuka oleh Kajur Fisika yaitu Dr. techn. Marzuki. Dalam pembukaannya, Dr. techn. Marzuki memperkenalkan visi & misi Jurusan Fisika, mata kuliah yang terkait dengan Nuklir serta dosen-dosen yang berkompeten untuk pendukung pelaksanaan kegiatan pengajaran dan penelitian di bidang tenaga nuklir. Beliau menegaskan bahwa dari segi jumlah, jurusan Fisika Unand merupakan salah satu jurusan dengan sumber daya dosen bidang nuklir terbaik di luar pulau Jawa, yaitu tiga orang dosen berkualifikasi S3. Akhirnya, Kajur Fisika juga mengharapakan agar kerja sama dengan PTKRN ditindaklanjuti dalam bentuk Perjanjian Kerjasama (PKS) dengan Fakultas MIPA Unand. Dalam tahun 2019, 2 orang mahasiswa Fisika sedang melaksanakan tugas akhir bidang nuklir di PTKRN.

Dr. Mulya Juarsa, S.Si., MESc dari PTKRN membawakan materi kuliah tamu dengan judul “ Sistem Pendingin Pasif  pada Manajemen Kecelakaan Reaktor Nuklir”.  Beliau mengawali pemaparan dengan mengenalkan fungsi PTKRN.  “PTKRN mempunyai tugas melaksanakan perumusan dan pengendalian kebijakan teknis, pelaksanaan, dan pembinaan dan bimbingan di bidang fisika dan teknologi reaktor, teknologi dan analisis keselamatan reaktor nuklir”, demikian penjelasannya.  Selain itu, beliau juga mengenalkan tim-tim periset di PTKRN  untuk mengdukung fungsi dan tugas yang sudah ditetapkan.

Dijelaskan Dr. Mulya, “pemanfaatan energi nuklir sangat menjanjikan untuk memenuhi kebutuhan energy kita”.  Untuk menjamin hal tersebut, beliau menjelaskan beberapa hal: (1) Alasan penggunaan energi nuklir?, (2) Konsep Reaktor Nuklir,  (3) PLTN & PLU,  (4) Prinsip Kerja PLTN, (5) Sistem keselamatan PLTN,  dan (6) Program Riset Teknologi Keselamatan Nuklir.

Seri kuliah umum, diawali dengan penyerahkan cendera mata dari Kajur Fisika ke Dr. Mulya. Selain itu, dilakukan juga kegiatan poto bersama dengan seluruh peserta.  Setelah kegiatan kuliah tamu, dilaksanakan kegiatan diskusi antara Tim PTKRN dengan dosen bidang nuklir di Ruang Serbaguna Jurusan Fisika Unand, membicarakan potensi riset bersama ke depannya. (Mz).

Read 739 times

Info Penting

Certificate of Webinar "Trik Sukses Menjelajahi Eropa dengan Beasiswa" Click Here
Toggle Bar